Skip to content

Diknas Ingin Ujian Nasional Digelar Online

15 March, 2010
tryout

Ilustrasi: Detikinet

Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh berharap ujian nasional (UN) di masa depan bisa digelar secara online lewat akses internet di sekolah. Saat ini, efektivitasnya masih diuji terlebih dulu melalui program Try Out UN Online.

“Kita tunggu saja hasil evaluasi Try Out online yang digelar Telkom. Kalau soal anggaran tidak usah ditanyakan. Berapa butuhnya, nanti saya bayar, kita kan punya anggaran triliunan,” kata Nuh di sela try-out online di gedung Telkom.

Berdasarkan keterangan tertulisnya, Senin (15/3/2010), program Try Out Online ini digelar Telkom mulai 15 hingga 20 Maret 2010. Sedangkan ujian nasional dijadwalkan pada tanggal 22 hingga 26 Maret 2010.

Telkom sendiri diharapkan dapat mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan mencapai tingkat kelulusan yang lebih tinggi.

Try Out UN Online baru dilakukan di enam kota di wilayah barat, seperti Sumatera, Jabodetabek, dan Jawa Barat. Namun tak menutup kemungkinan akan menjangkau seluruh daerah di tanah air.

“Kita lakukan secara bertahap sebab Indonesia ini luas. Bayangkan ada berapa jumlah sekolah di negara kita. Kalau langsung diterapkan ke semua daerah, jaringan kita bisa down,” seloroh Direktur Network Solution Telkom, Ermady Dahlan.

Namun, ia punya harapan agar program yang jadi inisiatif Telkom ini dapat menjadi program rutin Kementerian Diknas. “UN secara resmi akan dilakukan mulai tanggal 22 Maret nanti, artinya tinggal tinggal beberapa hari lagi. Ya, kita tunggu program ini efektif atau tidak,” ujarnya.

Menurutnya, jika evaluasi nanti hasilnya cukup memuaskan, pemerintah akan coba menerapkannya secara nasional. “Kalau semua murid di Indonesia jadi pintar, Telkom juga yang akan diuntungkan. Penggunaan internet Speedy akan tumbuh pesat,” tandas Ermadi. | detikinet

6 Comments leave one →
  1. 22 March, 2010 19:10

    wahh keren tuh kalo bener jadi online,..
    jadi mirip kaya diluar negeri …

  2. 24 March, 2010 20:13

    keren banget kalau jadi online
    persis kayak di luar negri

  3. 24 March, 2010 20:16

    keren banget kalau jadi online
    persis kayak di luar negeri

  4. 29 March, 2010 17:38

    Kita tunggu saja, sampai sejauh mana program ini bisa berjalan dengan baik dan juga respon dari peserta didik dalam melaksanakan kegiatan online tersebut.

  5. Ida R G permalink
    3 April, 2010 07:45

    Alhamdulillah kalau bisa terlaksana….. smg

  6. Ida R G permalink
    3 April, 2010 08:25

    Untuk awal bisa dilakukan pada peneriman mahasiswa Pak.. ! apakah benar-benar effektif dan tidak terjadi manipulasi…..

Leave a reply to fajar Cancel reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.